cara memutihkan baju putih

Toko Parfum Laundry / Pewangi Laundry Terdekat Jual Harga Grosir di Agen, Distributor Resmi di Berbagai Kota Seluruh Indonesia Jual Deterjen, Aneka Sabun untuk Rumah Tangga, Hospitality Chemicals, Automotive Chemicals, Menerima Order Partai dan By Request YUK JOIN PELUANG USAHA Menjadi (Reseller, Agen, Distributor, dll) Melayani Rebranding Produk dengan Merk Anda Sendiri (FREE DESIGN LOGO DAN LABEL KEMASAN) Produk bisa didapatkan di Toko, Distributor, Agen Resmi Surga Pewangi Laundry Terdekat di Kotamu/ Dikirim dari Pusat Produksi. Pengiriman Ke Seluruh Indonesia. INFO, ORDER. KERJASAMA HUBUNGI: 081-3333-00-665 (Wa,Telp,Sms) INSTAGRAM: https://www.instagram.com/surgapewangi TIK TOK: https://www.tiktok.com/@surgapewangilaundry

Cara Memutihkan Baju Putih Agar Kembali Cemerlang
Cara memutihkan baju putih perlu memperhatikan bahan pakaian. Bahan pakaian yang berbeda tentunya memerlukan penanganan yang berbeda pula. Jadi, bedakan caranya agar baju bisa diputihkan kembali dengan optimal.
Memang menjadi kendala jika baju putih mulai berubah warna. Contoh paling lazim adalah warna pakaian menguning. Ini disebabkan oleh noda yang biasanya sulit untuk dihilangkan dengan metode pencucian biasa.
Ketika nodanya masih menempel, tentu penampilan baju tidaklah menarik. Kesannya kotor, dan tidak cocok dikenakan sama sekali. Untuk itulah, Anda perlu cara yang tepat untuk menanganinya. Bagaimana cara mengembalikan pakaian berwarna putih?
Langkah Yang Menentukan Keberhasilan Memutihkan Pakaian
Ada beberapa langkah yang sebaiknya diambil. Langkah ini sangat menentukan untuk mengembalikan warna putih pada pakaian.
Pertama kalinya adalah menghilangkan noda yang menempel pada baju. Ini mutlak dilakukan pada masa pencucian. Hanya saja, penghilangan noda pada pakaian putih ini disesuaikan dengan jenis bahan pakaiannya.
Kedua kalinya adalah kenali cara perawatan bajunya. Cara perawatan baju ini ditujukan untuk memastikan pemutih pakaian apa yang akan digunakan. Jika benar, hasilnya cucian akan lebih kinclong.
Ketiga kalinya adalah menjemurnya di terik matahari. Penjemuran sebaiknya di bawah terik matahari. Namun pastikan untuk menjemurnya dalam keadaan tidak terlalu basah. Tujuannya agar warna putihnya tidak pudar.
Kiat Memutihkan Pakaian Sesuai Jenis Bahannya
Perlu diperhatikan jika bahan pembuat pakaian itu berbeda-beda. Ada yang dibuat dari bahan katun, ada juga yang dibuat dari bahan polyester. Masing-masing bahan memerlukan penanganan berbeda, terutama jika pakaian berwarna putih. Nah, seperti apa penanganannya?
Memutihkan pakaian putih berbahan 100% katun
Pakaian berbahan dasar katun ini sangat nyaman dikenakan. Namun akan hilang kenyamanannya jika penampilan baju kurang menarik. Contohnya adalah warnanya menguning lantaran noda.
Dalam mengembalikannya, pakaian ini perlu diberikan pemutih alami. Tentunya tanpa mengesampingkan cara perawatannya. Untuk pertama kalinya, tuangkan air mendidih ke dalam ember cucian. Maksimal tuangkan 5 gayung air.
Kedua kalinya, tuangkan deterjen bubuk dan 100 ml pemutih baju. Aduklah bahan pencuci ini sampai merata.
Ketiga, rendamlah baju putih tadi ke dalamnya. Maksimal, lakukan perendaman kurang lebih 30 menitan. Baru kemudian angkat.
Keempat, masukkan ke dalam mesin cuci untuk proses pencucian seperti biasa. Baru setelah itu, hasil cucian dikeringkan di bawah sinar matahari.
Memutihkan pakaian berbahan polyester
Bahan pakaian bisa menggunakan sintesis atau semisintesis. Contohnya adalah bahan polyester. Bahan ini perlu ditangani dengan baik. Tentunya dengan memperhatikan cara penanganannya melalui suhu air yang cocok untuk bahan tersebut.
Untuk proses pencuciannya, langkah pertama adalah menuangkan air ke dalam ember. Kemudian masukkan sabun cuci piring cair 2 sendok saja. Aduk sampai rata, dan masukkan baju putih tersebut selama 15 menitan. Setelah itu, angkat dan bilas baju yang telah direndam.
Tuangkan air baru ke dalam ember. Masukkan dua sendok cuka putih ke dalamnya. Rendam pakaian tadi ke dalamnya sekitar 15 menitan. Setelah itu, angkat dan bilas sampai bersih.
Langkah selanjutnya adalah mencucinya di mesin cuci. Gunakan deterjen untuk membantu proses penghilangan noda yang maksimal. Kemudian keringkan di bawah terik matahari.
Supaya pakaian ini wangi, tambahkan pengharum pakaian pada proses penyetrikaan. Agar kekinclongan pakaian terjaga, biasakan untuk menggantung pakaian dengan hanger. Terutama saat akan disimpan.
Kesimpulannya, tanganilah baju sesuai dengan bahan pembuatnya. Jika Anda menanganinya dengan benar, maka Anda akan mudah mengembalikan kekinclongan baju putih. Itulah cara memutihkan baju putih yang bisa Anda terapkan.

You may also like

Back to Top